Berbagi Inspirasi

Ketahui Kebutuhan Protein Berdasarkan Usia dan Jenis Kelamin

Protein merupakan nutrisi utama dalam membangun otot dan jaringan tubuh. Selain itu, protein juga merupakan sumber energi untuk menunjang segala aktivitas sehari-hari. Oleh karena itu, protein merupakan nutrisi yang wajib terpenuhi bagi setiap orang.

Protein menjadi salah satu nutrisi penting dalam mencegah stunting atau kekurangan nutrisi, dan sayangnya angka stunting masih tinggi di Indonesia. Bahkan, jumlah anak stunting Indonesia berada di urutan kedua di Asia Tenggara dan ke-5 di dunia. Hal ini menjadi tantangan besar bangsa Indonesia untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul.

Agar tahu kebutuhan protein kita, berikut ini adalah Angka Kecukupan Gizi (AKG) yang dianjurkan bagi orang Indonesia berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 75 Tahun 2013.

 

AKG Protein bayi kurang dari 6 bulan

Air Susu Ibu (ASI) eksklusif merupakan makanan utama bagi bayi yang berusia kurang dari 6 bulan, karena ASI lebih mudah dicerna dan diserap oleh tubuh bayi daripada makanan lainnya. Pada usia bayi umur ini, dia membutuhkan protein 12 gram per hari untuk tumbuh kembangnya. 

 

AKG Protein Balita

Balita atau Bawah Usia Lima Tahun merupakan fase ketika anak mulai mengerti makanan yang ia sukai dan tidak. Sebaiknya, orang tua perlu menyiasati dan memahami keinginan si Kecil, agar dia mau makan dan tak kekurangan nutrisi protein. Karena, pada usia ini, anak membutuhkan protein antara 18 – 35 g per hari. 

 

AKG Protein Laki-laki 

Angka Kebutuhan Gizi (AKG) protein juga berlaku berdasarkan jenis kelamin, karena antara laki-laki dan perempuan juga berbeda kebutuhan metabolismenya. Termasuk faktor-faktor ukuran tubuh, massa otot, dan aktivitas fisik. Untuk laki-laki, seiring meningkatnya usia, kebutuhan protein juga semakin tinggi. Misalnya, untuk anak-anak (5-11 tahun)  membutuhkan 49 – 56 g, remaja (12 s.d 25 tahun) membutuhkan 62 – 72 g, dewasa (26 s.d 45 tahun) membutuhkan 62 – 65 g, lansia (41 s.d 65 tahun) membutuhkan 65 g, dan manula (>65 tahun) membutuhkan 62 g.

 

AKG Protein Perempuan 

Berbeda dengan laki-laki, perempuan membutuhkan protein relatif lebih sedikit. Namun, ketika masa kehamilan dan menyusui, kebutuhan proteinnya bisa melonjak tinggi, bahkan melebihi laki-laki. Untuk perempuan kebutuhan protein anak-anak (5-11 tahun) adalah 49 – 60 g, remaja (12 s.d 25 tahun) adalah 56 – 69 g, dewasa (26 s.d 45 tahun) adalah 56 g, lansia (41 s.d 65 tahun) adalah 56 g, manula (>65 tahun) adalah 56 g serta masa kehamilan dan menyusui ditambah 20 g dari kebutuhan sehari-hari. 

 

Selaras dengan misi Madusari Nusaperdana, “Meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui penyediaan produk makanan olahan yang bermutu baik serta memiliki nilai tambah”. Madusari Nusaperdana melalui berbagai produk daging olahan dengan kualitas terbaik, ingin meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui nutrisi protein yang tinggi. Sehingga, lahir generasi bangsa yang sehat, unggul, dan cerdas.

Yuk, penuhi kebutuhan protein keluargamu dengan produk-produk Madusari Nusaperdana!