Berbagi Inspirasi

Jangan Anggap Remeh Kesehatan Mental, Yuk Pelajari!

Mental adalah hal-hal yang berkaitan dengan emosi serta watak manusia. Kesehatan mental dengan kata lain dapat dikatakan sebagai kondisi emosi dan watak manusia dalam keadaan yang normal dan tenang, sehingga dapat menjalankan dan menikmati aktivitas sehari-hari. Kesehatan mental melingkupi sosial manusia, emosional, dan psikologis manusia. Hal-hal tersebut dapat membantu manusia untuk berpikir, merasa, dan bertindak, serta menghadapi stres, membuat sebuah keputusan, dan berhubungan dengan orang lain.

Kesehatan mental mungkin kerap jarang kita perhatikan. Padahal, jika kamu memiliki kondisi mental yang sehat, maka hal tersebut dapat menjadi kunci untuk menjaga kesehatan tubuh dan terhindar dari beberapa penyakit, lho.

Untuk lebih mengenalnya, simak ulasan berikut untuk mengetahui tentang hal-hal pentingi kesehatan mental yang perlu kamu tahu.

 

Pamahi Diri Sendiri dan Produktif Berkarya

Yang pertama adalah memahami diri sendiri. Akui jika kamu sedang merasa stress atau punya banyak pikiran. Jangan membohongi diri sendiri. Setelah kamu “mengakui” perasaanmu, kamu bisa melakukan distraksi dengan melakukan hal-hal yang kamu sukai. Contohnya seperti, mendegarkan lagu, melukis, ataupun menulis.

 

Bermasalah Mental Bukan Berarti Gila

Sebuah istilah “gila” tidak ada dalam ilmu kedokteran jiwa. “Gila” yang diucapkan orang-orang biasanya merujuk pada ketidakmampuan seseorang menilai realita, misalnya halusinasi atau ketika seseorang yang mengamuk tidak dapat mengendalikan diri. Padahal, orang yang mempunyai gangguan mental, bukanlah orang gila. Menurut ahli kejiwaan arti kesehatan mental ialah kemampuan mencapai apa yang diinginkan dalam hidup.

 

Selesaikan Masalahmu Agar Tak Menjadi Masalah Bagi Orang Lain

Setiap orang pasti mempunyai masalah dalam hidupnya. Hanya saja, masalahnya bisa berbeda-beda. Maka dari itu  jika kamu mempunyai masalah hal awal yang dapat kamu lakukan adalah sadari adanya masalah, pahami masalahmu, ketahui penyebab masalahmu, mulai sederhanakan masalahmu, fokus pada menyelesaiannya.

 

Konsultasi Kepada Ahli Psikis

Konsultasi ke ahli psikis dapat sangat membantu kamu untuk menyelesaikan masalah dan keluhan yang sedang kamu hadapi, terutama yang berkaitan dengan perasaan, emosi, dan perilaku.

 

Penting untuk diingat bahwa kesehatan mental merupakan hal yang tidak boleh diabaikan dan harus dipelihara sebaik mungkin. Semoga tips-tips di atas dapat membantumu ya. Tetap semangat dan sehat selalu, Kimbo Fams!