Berbagi Inspirasi

5 Bukti Bahwa Bahagia Itu Sederhana

Bahagia menjadi tujuan utama seseorang untuk saat menjalani aktivitasnya. Segala macam dicari untuk mendapat bahagia. Mulai dari mencari harta yang berlimpah, berkarya hingga dikagumi banyak orang, hingga mencari jabatan pekerjaan tertentu. Namun, bahagia tidak harus berasal dari hal rumit itu, sebaliknya bahagia berasal dari hal-hal sederhana di sekeliling kita.

Bahagia adalah tentang kemampuan diri memaknai hidup dengan kejernihan hati dan akal budi. Semakin orang memahami makna hidup atas peristiwa yang terjadi pada dirinya, maka semakin bahagia pula dirinya. Karena, ia bisa menghadirkan sesuatu yang indah kapanpun, termasuk dari hal-hal yang sederhana di sekelilingnya.

Berikut ini adalah 5 contoh cara memperoleh kebahagiaan di momen yang sederhana.

 

Habiskan waktu bersama orang dekat

Kita sering menganggap waktu yang dihabiskan bersama orang dekat adalah hal biasa saja. Padahal jika kita jauh dari mereka, tentu kita merasa rindu momen saat bersama. Jadi, jangan biarkan momen-momen Anda bersama orang dekat, mulai dari keluarga, sahabat, atau pacar terlewat begitu saja. Isilah waktu bersama mereka dengan kegiatan yang sederhana, seperti nonton film, berbagi cerita, hingga makan bersama.  

 

Makan menu favorit 

Tidak selalu kita bisa mendapatkan makanan favorit kita. Misalnya, karena harga makanan yang mahal atau tak ada waktu untuk memasak makanan favorit ini. Sehingga pada waktu mendapatkan favorit itu menjadi kebahagiaan tersendiri bagi kita. Namun, makanan favorit tak harus yang mahal dan rumit untuk membuatnya, bisa juga makanan yang praktis serta kaya nutrisi seperti Kimbo. 

 
Menyelesaikan pekerjaan tepat waktu

Pekerjaan yang sudah mepet dengan deadline akan membuat kita khawatir dan cemas. Namun, apabila kita sudah bisa menyelesaikan pekerjaan tersebut sebelum deadline, maka rasanya beban itu menjadi sirna. Sehingga, kita akan lebih bahagia menjalani aktivitas-aktivitas berikutnya.  

 

Liburan bersama orang dekat

Berlibur adalah menciptakan momen yang berkesan. Apalagi jika kita menjalaninya bersama orang-orang dekat, seperti keluarga, sahabat, atau pacar. Untuk itu, agendakan momen Anda berlibur bersama orang-orang dekat Anda, diskusikan tempat liburan yang sesuai, dan pilih tanggal yang tepat bagi Anda dan orang-orang lain.

 

Berbagi kepada sesama

Membantu seseorang di sekeliling kita itu juga membahagiakan diri kita sendiri. Sekecil apapun tindakan kita, asalkan kita ikhlas melakukannya, pasti memunculkan kebahagiaan. Hal itu karena, kita merasa bisa berguna bagi orang lain. Selain itu, berbagi kepada sesama adalah wujud rasa syukur kita atas apa yang kita miliki di dunia ini. 

 

Bahagia bisa berasal dari mana saja, termasuk dari hal-hal ringan di sekeliling kita. Termasuk dari camilan yang praktis, lezat, dan memiliki protein tinggi, seperti Kimbo yang hadir untuk menemani di segala momen Anda bersama orang-orang dekat. 

Yuk, ciptakan momen bahagia dimulai dari hal sederhana!